Selamat Bergabung

Mari berbagi ilmu pengetahuan melalui posting anda dalam blog ini.

Minggu, 10 Januari 2010

07. Tindak Lanjut

Berbagai masalah akan timbul seiring langkah-langkah yang kita jalani dalam kehidupan. Lapang dada dan bersabar adalah kunci menghadapi masalah-masalah tersebut. Jangan takut salah dalam bertindak, namun jika salah jangan segan-segan untuk meminta ma'af dan berusaha memperbaikinya. Langkah-langkah tersebut kita lakukan dengan seksama, bersungguh-sungguh, pantang menyerah, dan selalu meningkatkan semangat dan kreativitas dalam menangani setiap masalah yang timbul. Berbuat bijaklah dalam membuat keputusan, jika mengatasi sebuah masalah jangan sampai menimbulkan masalah baru, karena akan terus berkesinambungan dan bisa jadi masalah justru akan menumpuk dan kita akan semakin jauh dari alur langkah yang seharusnya kita lewati seperti gambaran di awal. Hilangkan prasangka buruk terhadap orang lain, dan berprasangka baiklah selalu. Jika terjadi perbedaan pendapat, anggaplah itu sebagai aset ilmu pengetahuan bagi kita, jangan mencoba mematahkan atau menjatuhkan lawan bicara. Jika menghadapi persaingan, hadapi dengan persaingan yang sehat. Jangan pernah menghalangi langkah orang lain yang juga menginginkan kesuksesan, mungkin mereka dapat kita jadikan sebagai mitra. Waspada terhadap segala hal yang menghalangi langkah yang dapat menggagalkan tujuan pokok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.